Sepertinya Mariah Carey berniat untuk menjadikan tahun 2020 ini sebagai revival untuk karya-karya klasiknya. Ia telah merilis sebuah EP live dan juga remix untuk album self-titled yang menjadi debutnya, selain “Emotions,” “Music Box,” dan juga “Daydream.”
Selepas akhirnya melepas kolaborasi bersama Lauryn Hill, ‘Save The Day’, sebagai andalan untuk album “The Rarities” (rilis 2 Oktober), perayaan #MC30 semakin meriah dengan melepas tidak hanya satu, tapi lima buah EP remix untuk beberapa single andalan album “Butterfly” (1997).
5 EP itu terdiri dari; 12 track untuk remix ‘Honey’, 10 track untuk ‘Butterfly’, 8 track untuk ‘My All’ yang menyertakan pertunjukkan live dari acara “VHI Divas,” 3 track untuk ‘Breakdown’ dan 9 track untuk ‘The Roof (back In Time)’.
Kira-kira apa yang akan disajikan Mimi untuk album berikutnya, “Rainbow”? Kita tunggu saja.